Hidup Lebih Sehat: 10 Cara Menurunkan Kolesterol yang Ampuh

Hidup Lebih Sehat: 10 Cara Menurunkan Kolesterol yang Ampuh

Di samping konsumsi obat-obatan serta perawatan medis, cara menurunkan kolesterol secara alami pun bisa Anda pertimbangkan untuk menekan jumlah kolesterol. 

Sebagaimana Anda pahami, konsentrasi kolesterol yang besar dalam tubuh bisa mendorong risiko penyakit berat seperti stroke juga jantung. Oleh karenanya, menekan konsentrasinya menjadi cara efektif menjaga tubuh dari risiko kesehatan yang harus Anda waspadai.

Kriteria Kolesterol Tinggi

Dokumen diagnosa kolesterol tinggi

Seseorang dapat teridentifikasi memiliki kolesterol tinggi apabila hasil pemeriksaan menunjukkan beberapa kriteria berikut:

  • Kolesterol Total: Di atas 200 mg/dL
  • High-density Lipoprotein (HDL) atau Kolesterol Baik: Di bawah 40 mg/dL.
  • Low-density Lipoprotein (LDL) atau Kolesterol Jahat: Di atas 100 mg/dL
  • Trigliserida: Di atas 150 mg/dL

Perlu diingat bahwa angka-angka ini adalah patokan umum. Dokter Anda mungkin akan memberikan pandangan yang lebih spesifik berdasarkan usia, jenis kelamin, riwayat kesehatan, dan faktor risiko lainnya.

Cara Menurunkan Kolesterol Secara Alami

Merasa cemas karena kadar kolesterol di tubuh? Mereduksi kolesterol tidak hanya bisa Anda lakukan dengan obat-obatan, coba pendekatan alami ini:

1. Melakukan Latihan Fisik secara Konsisten

Seorang pria sedang melakukan latihan fisik push up

Olahraga menurunkan kolesterol dengan cukup baik. Latihan fisik dengan durasi setengah jam sehari selama lima kali dalam seminggu dapat menurunkan jumlah kolesterol jahat (LDL) dan Trigliserida serta meningkatkan jumlah kolesterol baik (HDL) yang mampu mendorong pengurangan kolesterol jahat.[1]

Untuk hasil yang maksimal, Anda bisa mengkombinasikan olahraga aerobik dengan latihan kekuatan, seperti push up, angkat beban, dan squat.

2. Tidak Merokok

Tangan mematahkan rokok

Dampak buruk rokok ialah mengacaukan konsentrasi antara kolesterol baik dan kolesterol jahat. Komposisi nikotin dalam rokok mendorong penurunan kolesterol baik serta meningkatkan kadar kolesterol jahat.[2]

Di tubuh, kolesterol baik mempunyai fungsi mengangkut kolesterol jahat ke hati untuk dipecah dan disingkirkan dari tubuh. Semakin rendah kadar kolesterol baik, maka semakin banyak kolesterol jahat yang menumpuk yang berdampak pada meningkatnya ancaman  penyakit berat. Berhenti merokok adalah langkah krusial untuk meningkatkan kembali kadar kolesterol baik.

3. Makan Buah dan Sayur

Seorang wanita sedang makan sayuran

Buah dan sayur yang tinggi pektin (serat larut) merupakan makanan penurun kolesterol karena konsumsinya mampu meminimalisir konsentrasi kolesterol jahat. Sejumlah buah untuk menurunkan kolesterol yang dapat Anda makan adalah apel, stroberi, dan juga anggur.

4. Memangkas Porsi Gula

Susunan balok-balok gula

Konsumsi makanan dan minuman manis dapat menyebabkan penurunan kadar kolesterol baik. Wanita dewasa sebaiknya tidak mengonsumsi gula lebih dari enam sendok teh per hari. Sementara itu, pria dewasa sebaiknya membatasi konsumsi gula hingga sembilan sendok teh per hari.

5. Kelola Stres

Seorang terpejam di sofa sembari mendengarkan musik untuk melepas stres

Pikiran yang resah, gusar, serta tertekan berimbas pada terjadinya penurunan kadar kolesterol baik. Untuk mengatasinya, Anda bisa mendengarkan musik. Musik mampu mengurangi stres individu karena dampaknya yang mampu menurunkan  gairah fisiologis, hormoon kortisol, serta kecepatan detak jantung.[3]

Cara lainnya adalah dengan menikmati pemandangan alam. Studi yang ada melaporkan bahwa kontak visual dengan bunga, tumbuhan hijau, dan material kayu menyumbangkan dampak positif pada aktivitas saraf otak yang dapat mengurangi stres.[4]

6. Mengurangi Minuman Beralkohol

Seorang wanita sedang minum minuman beralkohol di bar

Individu dengan kecenderungan minum minuman alkohol mempunyai konsentrasi trigliserida yang lebih tinggi. Batasi konsumsi alkohol Anda di angka 350 ml untuk minuman dengan kadar alkohol 5% dan 150 ml untuk minuman dengan kadar 12% alkohol.[5]

7. Menyantap Kacang Kacangan

Mangkuk berisi kacang kenari, almond, dan pecan

Cara menurunkan kolesterol LDL dengan cepat adalah dengan makan kacang seperti almond, kacang tanah, dan juga kenari. 

Makanan-makanan untuk menurunkan kolesterol ini mempunyai asam lemak tak jenuh yang kehadirannya bermanfaat menekan kolesterol jahat. Konsumsinya sebanyak 50 gram ampuh meminimalkan konsentrasi kolesterol jahat hingga 5%.[6]

8. Mengurangi Konsumsi Hidangan yang Mengandung Lemak Jahat

Semangkuk rendang sapi

Lemak jenuh yang banyak tersedia dalam daging merah serta produk olahan susu berlemak penuh dapat meningkatkan kolesterol total Anda serta kolesterol jahat. Untuk Anda yang sedang berjuang melawan kolesterol tinggi, meminimalisir konsumsi makanan ini bisa menjadi kunci untuk perbaikan.

9. Istirahat yang Cukup

Seorang pria sedang beristirahat

Begadang atau tidak memiliki waktu yang cukup untuk beristirahat juga mendorong kenaikan kolesterol jahat. Korelasi antara waktu tidur dengan peningkatan kolesterol ini dikaitkan dengan adanya penurunan aktivitas fisik serta peningkatan  nafsu makan-makanan yang tinggi kolesterol.

Untuk menghindari peningkatan kolesterol jahat dan menjaga kolesterol baik, pastikan Anda tidur selama delapan jam setiap malam. 

10. Mempertahankan Berat Badan

Seseorang sedang mengukur berat badan

Pada dasarnya berat badan mempengaruhi cara tubuh Anda membuat dan mengelola lipoprotein, termasuk trigliserida dan kolesterol. Setiap kenaikan 4,5 kg berat badan, tubuh akan menghasilkan 10 mg lebih banyak kolesterol setiap hari.

Itulah mengapa penting untuk mempertahankan bobot badan Anda. Jika perlu, Anda juga bisa mempertimbangkan untuk menurunkan berat badan. Berdasarkan pengamatan, penurunan berat badan sebesar 5% dari total bobot tubuh dapat mendorong penurunan konsentrasi kolesterol jahat.[7]

Selain 10 cara alami di atas, penurunan kolesterol jahat juga dapat Anda dukung dengan konsumsi suplemen herbal: Sido Muncul Herbal Lingzhi 8.000 mg. Terbuat dari ekstrak Lingzhi yang mengandung beta-glukan, suplemen ini akan secara efektif membantu Anda menormalkan konsentrasi kolesterol.[8]

Jangan tunggu lagi! Konsumsi Sido Muncul Herbal Lingzhi 8.000 mg di samping melakukan beragam cara menurunkan kolesterol di atas dan raih kesehatan optimal dengan level kolesterol yang terjaga!

Belanja Sehat dan Hemat di Sido Muncul Store!

Dapatkan poin reward pada setiap pembelian, kumpulkan point dan tukarkan dengan potongan harga! Semakin banyak poin, semakin hemat belanja! Yuk, kunjungi Sido Muncul Store sekarang!