Tak Butuh Alat, Ini 10 Gerakan Senam Mengecilkan Perut
Tak perlu merogoh kocek dalam untuk pergi ke gym demi menghilangkan perut buncit yang sering kali bikin kurang percaya diri. Alasannya karena ada banyak gerakan senam mengecilkan perut yang bisa Anda praktikkan sendiri di rumah, yang efektif bisa membantu mengecilkan perut ini.
Tidak memerlukan alat tambahan dalam gerakannya, ini sejumlah gerakan senam bisa mengempeskan perut buncit Anda:
1. Plank
Gerakan senam yang satu ini mungkin tampak simpel, tapi efeknya cukup besar pada otot perut dalam dan otot depan perut Anda.
Penelitian bahkan menunjukkan bahwa latihan plank selama 30 hari, yang dimulai dengan durasi 20 detik dan perlahan ditingkatkan hingga 300 detik, dapat mengurangi lingkar perut dan pinggang hingga 2,3%.[1]
Perlu diingat, walaupun perubahannya terlihat kecil, angka ini hanya hasil dari satu jenis latihan yang dilakukan dalam hitungan detik.
2. Flutter Kick
Senam mengecilkan perut buncit selanjutnya adalah flutter kick. Pada latihan ini, Anda akan berbaring secara terlentang, mengangkat kaki, dan menggerakan kaki ke atas dan ke bawah secara bergantian. Lakukan latihan ini selama 45 detik dalam lima putaran.
3. Sit Up
Senam mengecilkan perut untuk pemula adalah sit up, karena tekniknya yang tidak terlalu sulit untuk dilakukan. Anda hanya perlu bebring, menekuk lutut, kemudian mengangkat setengah bahan untuk melatih otot perut.
Untuk melihat manfaatnya, cobalah untuk mengulang gerakan ini dalam tiga set, dengan 8 hingga 12 repetisi di setiap set-nya.
4. Crunches
Pernahkah Anda melihat seseorang dengan perut sixpack? Nah, latihan crunches ini fokus pada otot-otot perut yang membentuk sixpack tersebut.
Untuk melakukan latihan ini, Anda bisa memposisikan tubuh Anda seperti saat akan melakukan sit up, kemudian angkat kepala dan tulang belikat Anda. Cobalah melakukan 15 repetisi sebanyak 3 ronde.
Penelitian terhadap crunches sebagai senam mengecilkan perut buncit pada wanita menunjukkan bahwa latihan ini lebih efektif mengurangi lingkar perut daripada sit up. Terlebih jika Anda lakukan secara rutin selama 4 minggu.[2]
5. V-Crunches
Sama seperti crunches, v-crunches yang berfokus pada otot rectus abdominis yang membentuk benjolan sixpack. Perbedaannya, dalam v-crunches, posisi kaki Anda lurus terangkat ke atas, sehingga gerakan ini akan lebih memaksimalkan kontraksi otot perut saat kepala dan tulang belikat terangkat.
Lakukan gerakan ini dalam 10 hingga 15 repetisi, kemudian ulangi sebanyak dua kali ronde.
6. Bicycle Crunches
Secara garis besar, fokus latihan ini sama seperti latihan crunches lainnya, hanya saja ada tambahan gerakan seperti mengayuh sepeda sehingga latihan ini juga memberikan dampak pada otot paha.
Cobalah untuk melakukan tiga ronde latihan ini, dengan 15 hingga 20 repetisi pada setiap set-nya.
7. Leg Raise
Jika Anda mencari senam mengecilkan perut sebelum tidur, leg raise bisa menjadi senam yang Anda lakukan di atas kasur.
Dengan mengangkat kedua kaki dan memfokuskan gerakan pada otot perut, latihan ini akan membentuk massa otot serta membakar lemak di area perut, sehingga tampilannya lebih langsing dan juga padat.[3]
Cobalah latihan ini selama 10 menit sebelum tidur, rutin selama 12 minggu, untuk melihat hasilnya.
8. Mountain Climber
Olahraga apa yang cepat mengecilkan perut? Selain opsi sebelumnya, Anda juga bisa mencoba mountain climber.
Posisi latihan ini serupa dengan posisi push-up, tetapi alih-alih menggerakkan tangan, Anda akan menggerakkan kaki seperti sedang berjalan. Gerakan ini efektif melatih otot inti di perut, membantu mengencangkan dan mengecilkan perut.
Setiap hari, sisihkan waktu untuk melaksanakan gerakan ini sebanyak 10 hingga 20 pengulangan sebanyak dua set.
9. Burpee
Burpee, yang menggabungkan banyak gerakan dalam satu repetisi, akan membantu tubuh Anda memiliki metabolisme tubuh yang lebih baik. Dengan kata lain, latihan ini akan bantu tubuh Anda membakar kalori lebih besar serta mengurangi timbunan lemak, termasuk di perut.
Meski begitu, karena melibatkan jongkok, loncatan, dan juga push-up dalam satu rangkaian, gerakan ini juga membawa potensi cedera yang lebih tinggi.
10. Squat Jump
Olahraga yang membantu tubuh membentuk otot perut seperti squat jump dapat membantu Anda mendapatkan perut yang lebih rata. Untuk pemula, cukup lakukan latihan ini dalam rentang waktu 10 hingga 20 detik. Setelah merasa lebih nyaman, Anda bisa meningkatkan panjang latihan hingga 30 atau 40 menit.
Di samping aktif melakukan senam, Anda bisa membantu proses pengecilan perut dengan mengonsumsi Sido Muncul Galian Singset. Dengan formulasi yang menggabungkan daun jati belanda serta sirih, jamu ini diracik akan mendukung program diet Anda dengan mengurangi lemak di tubuh.
Untuk mendapatkan tubuh ideal, Anda bisa menggabungkan beberapa senam mengecilkan perut di atas sebagai kebiasaan sehari-hari. Jangan lupa juga untuk konsumsi Sido Muncul Galian Singset agar hasilnya lebih cepat terlihat. Maksimalkan langkah Anda, capai tubuh ideal dengan Sido Muncul Galian Singset!
Belanja Sehat dan Hemat di Sido Muncul Store!
Dapatkan poin reward pada setiap pembelian, kumpulkan point dan tukarkan dengan potongan harga! Semakin banyak poin, semakin hemat belanja! Yuk, kunjungi Sido Muncul Store sekarang!
Masuk