Bukan Hanya Usia, Ini 10 Penyebab Kolesterol Tinggi Lainnya

Bukan Hanya Usia, Ini 10 Penyebab Kolesterol Tinggi Lainnya

Penyebab kolesterol tinggi cukup beragam. Selain faktor usia, yang menyebabkan banyak pasien kolesterol tinggi adalah orang tua, kondisi ini juga bisa muncul akibat kebiasaan sehari-hari. Tidak mengherankan, jika di Indonesia 9,3% pasien dengan keluhan kolesterol tinggi adalah dewasa muda berusia 25 - 34 tahun.[1]

Untuk mengurangi risiko memiliki kolesterol tinggi di usia muda yang dapat memicu penyakit kronis,  yuk, kenali akar masalahnya!

Kolesterol Tinggi Disebabkan oleh Apa Saja?

Kolesterol memang lebih dikenal sebagai momok untuk orang tua, karena seiring bertambahnya usia, fungsi metabolisme tubuh akan semakin menurun. Tidak heran, jika 33,33% orang dengan kadar kolesterol tinggi merupakan dewasa akhir, yakni orang pada usia 40 tahun hingga 60 tahun.[2]

Tapi, tahukah Anda? Usia bukan satu-satunya akar masalahnya. Faktor lain pun turut berperan, membuat kolesterol tinggi tidak pandang usia. Berikut beberapa penyebab di balik tingginya kadar kolesterol:

1. Suka Rebahan dan Jarang Bergerak

Seorang wanita sedang bermain ponsel sambil rebahan

Bagi Anda yang suka mager, kebiasaan satu ini dapat menjadi pemicu kolesterol yang melonjak. Pada dasarnya, tubuh yang bergerak secara aktif akan menghasilkan lebih banyak kolesterol baik yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat yang menjadi akar masalah munculnya baragam penyakit kronis.

2. Menikmati Kuliner Berlemak

Seorang pria sedang memakan makanan tinggi kolesterol

Kebiasaan mengonsumsi makanan berlemak dan mengandung banyak minyak, seperti gorengan serta hidangan bersantan dapat membuat lonjakan kolesterol. 

Makanan penyebab kolesterol tinggi ini akan mendorong LDL, yakni kolesterol jahat berkontribusi pada pembentukan plak yang dapat mengendap di arteri. Seiring waktu, plak ini semakin menumpuk dan menghambat aliran darah dan karenanya penyakit seperti jantung juga strok bisa mengancam kesehatan Anda.

3. Menikmati Minuman Beralkohol

Orang-orang bersulang dengan gelas berisi minuman beralkohol

Penyebab kolesterol tinggi selain makanan adalah sering mengonsumsi minuman-minuman dengan alkohol di dalamnya.

Saat Anda sedang asik meminum minuman dengan kandungan alkohol, tubuh akan mengubah alkohol yang masuk ke tubuh menjadi trigliserida. Kehadiran trigliserida yang cukup banyak dalam tubuh akan menambah konsentrasi kolesterol dalam darah. 

4. Menikmati Minuman Tinggi Gula

Seorang wanita memegang minuman tinggi gula

Penyebab kolesterol tinggi di usia muda lainnya adalah kebiasaan meminum-minuman kemasan dengan tambahan gula yang banyak. 

Semakin banyak gula yang masuk ke dalam tubuh Anda, maka semakin besar juga kolesterol jahat yang akan tubuh Anda produksi. Sementara itu, level HDL (kolesterol baik) akan semakin sedikit.

5. Merokok dan Vaping

Seorang pria sedang vaping

Baik merokok maupun vaping akan merusak arteri Anda dengan memperbanyak jumlah kolesterol jahat dan mengurangi jumlah kolesterol baik dalam tubuh. Pengamatan pada 467 orang dewasa menunjukkan bahwa mereka yang merokok dan vaping mempunyai jumlah kolesterol jahat yang lebih banyak daripada orang yang tidak merokok.[3]

6. Kegemukan

Wanita dengan kondisi kegemukan sedang memakan es krim

Kondisi kegemukan akan mendorong lonjakan trigliserida serta menurunkan kolesterol baik dalam tubuh. Parahnya lagi, setiap kenaikan 4,5 kg berat badan, tubuh memproduksi 10 mg lebih banyak kolesterol setiap hari.

7. Konsumsi Kopi secara Berlebihan

Seorang wanita sedang meminum kopi

Kafein dalam kopi tidak langsung meningkatkan konsentrasi kolesterol. Tapi, secara tidak langsung, bagi beberapa orang minum kopi dapat memicu stres. Stres inilah yang kemudian meningkatkan kadar kortisol dan kolesterol jahat dalam darah.

8. Kehamilan

Wanita hamil sedang duduk di atas tempat tidur

Di masa kehamilan, kolesterol juga trigliserida akan mengalami peningkatan secara alami. Keduanya, otomatis meningkat untuk mendukung proses tumbuh dan perkembangan janin. 

Penting untuk diketahui bahwa kolesterol sesungguhnya dibutuhkan oleh tubuh. Keberadaannya mendukung produksi hormon, termasuk hormon estrogen dan progesteron yang sangat penting selama kehamilan.

9. Pikiran yang Stres

Seorang pria berkacamata terlihat sedang stres

Dalam sebuah studi yang melibatkan lebih dari 91.500 orang dewasa dengan beragam profesi, didapati bahwa stres yang berhubungan dengan pekerjaan bisa merusak profil kolesterol Anda.[4] Efek samping muncul berupa kolesterol kolesterol jahat yang lebih tinggi dan kolesterol baik yang lebih rendah.

10. Hormon Testosteron yang Tinggi

Hasil tes testosterone

Penyebab kolesterol tinggi pada pria adalah hormon testosteron yang tinggi. Kadar testosteron memang tidak memengaruhi pembentukan kolesterol jahat yang lebih tinggi, namun demikian kondisi ini dapat menurunkan kolesterol baik pada pria. 

Cara Menurunkan Kolesterol Tinggi

Seorang pria dan wanita sedang berolahraga di gym

Melihat dari beberapa penyebab di atas, ini sejumlah solusi yang bisa Anda ambil untuk menurunkan jumlah kolesterol:

Ubah Gaya Hidup

Menyadari bahwa kebiasaan seperti menyantap makanan berlemak, merokok, dan minum minuman manis atau beralkohol serta pola hidup yang malas gerak adalah akar masalahnya, kini saatnya Anda melakukan revolusi kebiasaan. 

Mulailah berolahraga secara teratur, pilihlah makanan sehat yang penuh nutrisi, dan kurangi atau bahkan tinggalkan merokok serta alkohol.

Belajar Menyikapi Stres

Dengan belajar menyikapi stres secara sehat, Anda bisa menurunkan kolesterol. Beberapa cara efektif untuk melakukannya adalah dengan mendengarkan musik menenangkan atau meluangkan waktu untuk berjalan di taman, berkebun, atau menikmati panorama indah. 

Konsumsi Suplemen

Solusi yang lebih efektif dan cepat adalah dengan mengonsumsi Sido Muncul Herbal Lingzhi 8.000 mg. Memiliki komposisi ekstrak Lingzhi 8.000 mg yang kaya akan beta-glukan dan triterpenoid, suplemen ini akan secara efektif membantu Anda menurunkan level kolesterol dalam tubuh.

Mulailah perubahan positif hari ini! Konsumsi Sido Muncul Herbal Lingzhi 8.000 mg sambil mengurangi beberapa kebiasaan yang menjadi penyebab kolesterol tinggi. Kombinasi ini akan membawa Anda menuju kesehatan optimal dan menjaga kolesterol dalam batas aman.

Belanja Sehat dan Hemat di Sido Muncul Store!

Dapatkan poin reward pada setiap pembelian, kumpulkan point dan tukarkan dengan potongan harga! Semakin banyak poin, semakin hemat belanja! Yuk, kunjungi Sido Muncul Store sekarang!